Tips Mudik Aman Bersepeda Motor |
Bagi anda yang senang menempuh perjalanan mudik dengan bersepeda motor, tentu saja tips mudik aman diperlukan agar dapat menempuh perjalanan dengan lancar sampai ke tujuan. Beberapa hal perlu dipersiapkan seperti kondisi fisik, peralatan, dan kondisi sepeda motor. Dengan demikian, hal tersebut tidak akan menyulitkan anda selama menempuh perjalanan.
Beberapa Tips Mudik Aman Berkendara Sepeda Motor
Periksa Rem Anda!
Rem adalah hal utama yang harus anda perhatikan dalam tips mudik aman. Pastikan agar kampas rem dalam keadaan baik (tidak aus), minyak rem dalam keadaan penuh, dan rem berfungsi dengan baik.
Periksa Lampu Motor
Kondisi lampu motor juga sangat penting. Pastikan agar lampu depan, belakang, dan lampu sein bekerja dengan baik. Keberadaan lampu motor sangat vital ketika anda menempuh perjalanan jauh yang belum diketahui medannya, terutama di malam hari.
Periksa Rantai Motor
Tips mudik aman ketiga adalah memastikan agar rantai motor dalam keadaan kencang. Bila rantai motor sudah aus, segeralah ganti dengan rantai motor baru sebelum mudik.
Periksa Spion Anda
Bila selama ini anda selalu melepas spion atau menggunakan spion aksesoris di motor anda, maka, untuk sekali ini, gantilah sementara dengan spion bawaan pabrik. Memang berukuran agak besar, namun peran spion sangat penting untuk memantau laju kendaraan dibelakang anda, terutama ketika anda hendak pindah jalur.
Periksa Surat-Surat Anda
Tips mudik aman tidak hanya memperhatikan hal teknis saja. Pastikan juga kelengkapan surat-surat berkendara anda. Siapa tahu, ada banyak razia pula di saat lebaran, atau luar kota. :-)
Periksa Kondisi Helm
Pastikan juga agar anda menggunakan helm full-face yang tebal dengan kaca helm yang tidak buram agar tidak mengganggu penglihatan anda.
Perhatikan Barang Bawaan Anda
Memperhatikan barang bawaan selama berkendara termasuk salah satu tips mudik aman. Pastikan agar anda tidak membawa barang yang terlalu berat hingga menyebabkan ketidakseimbangan. Gunakan tas ransel yang bisa memuat banyak barang bawaan anda.
Perhatikan Kecepatan Kendaraan Anda
Jika selama ini anda punya kegemaran ngebut-ngebutan di jalan raya, maka untuk kali ini tahan dulu kebiasaan anda. Menempuh perjalanan mudik bukanlah arena untuk adu kebut. Perjalanan mudik lebih menyenangkan ketika anda mampu menikmati perjalanan dan suasana alam disekitar. Dengan ngebut-ngebutan, bukan saja membahayakan diri sendiri, tapi juga tak dapat menikmati nilai dari perjalanan mudik itu sendiri.
Perhatikan Kondisi Anda
Kondisi tubuh adalah salah satu tips mudik aman. Kondisi tubuh menentukan perjalanan mudik anda. Oleh karena itu, beristirahatlah sejenak, setiap perjalanan selama 3 jam. Boleh juga sejenak mampir ke warung kopi, kedai, atau tempat peristirahatan untuk melancarkan peredaran darah ditubuh anda yang kaku akibat lama duduk di atas jog kendaraan.
Demikianlah informasi mengenai Tips Mudik Aman dan Nyaman Bersepeda Motor. Semoga bermanfaat :-)
Artikel Cara dan Tips lainnya mengenai:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar