Bisa dikatakan, Piala Dunia merupakan salah satu pesta olahraga terbesar di dunia saat ini. Banyak orang dari berbagai belahan dunia menanti even empat-tahunan ini, baik mereka yang menyukai sepakbola, maupun yang hanya ikut meramaikan. Siapa tim jagoan anda? Brazil, Inggris, Jerman, Spanyol? Tentunya kita penasaran dengan siapa tim favorit kita akan bertemu bukan? Nah, Hasil undian Piala Dunia 2014 akhirnya menghasilkan beberapa grup 'neraka' yang cukup menarik ditunggu. Dari drawing hasil undian yang dilakukan di Costa do Sauípe Resort, Brazil (6/12/13), inilah kedelapan grup dari hasil lengkap undian Piala Dunia 2014 Brazil nanti
Hasil Undian Piala Dunia 2014 Brazil (Grup A-H)
Hasil Undian Piala Dunia 2014 Brazil |
GROUP A - Brazil, Kroasia, Mexico, Kamerun
GROUP B - Spanyol, Belanda, Chile, Australia
GROUP C - Kolombia, Yunani, Pantai Gading, Jepang
GROUP D - Uruguai, Kosta Rika, Italia, Inggris
GROUP E - Swiss, Ekuador, Perancis, Honduras
GROUP F - Argentina, Bosnia Herzegovina, Iran, Nigeria
GROUP G - Jerman, Portugal, Ghana, USA
GROUP H - Belgia, Algeria, Korea, Russia
Dari Hasil Undian Piala Dunia 2014 diatas, nampaknya Grup D adalah grup yang sangat menarik untuk ditunggu dimana terdapat Uruguai, Italia, dan Inggris yang akan saling bertarung untuk memperebutkan 2 tiket. Kehadiran Kosta Rika juga tidak dapat dianggap enteng. Sama seperti Grup G yang juga tidak kalah menariknya. Kita tahu bahwa Jerman dan Portugal juga pernah bertemu pada putaran grup (yang juga) G pada Piala Dunia 2010 di Afsel. Pada saat itu, Jerman berhasil mengalahkan Portugal. Di grup ini, kekuatan USA dan Ghana juga tidak bisa diremehkan.
Untuk tim kuat lainnya, seperti Argentina, Perancis, tergolong bertemu dengan tim yang relatif enteng karena diatas kertas kualitas tim yang segrup masih dibawah mereka. Untuk tuan rumah Brazil sendiri akan menemui perlawanan yang cukup sengit dari Kroasia dan Mexico. 2 Tim yang cukup sulit dikalahkan karena berisi materi pemain-pemain bintang.
Demikianlah informasi mengenai Hasil Undian Piala Dunia 2014 Brazil [Grup A-H LENGKAP!] Semoga bermanfaat :-)
Artikel terselubung2014 lainnya mengenai:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar