Photoshop Express: Aplikasi Photoshop Untuk Android - Adobe Photoshop adalah software ternama yang digunakan sebagai program pengolah foto dan grafis yang powerful. Program yang dibuat oleh Thomas Knoll pada tahun 1987 ini memang telah mendunia dan banyak digunakan sebagai program 'wajib' oleh para master desain grafis di seluruh dunia untuk menghasilkan karya-karya mereka. Kehebatan program Adobe Photoshop memang terbukti dengan kelengkapan fitur, tools dan effects yang memungkinkan seseorang untuk berkreasi tanpa batas sesuai imajinasi mereka. Jika selama ini, program grafis tersebut hanya tersedia untuk PC saja, maka di tahun 2014 ini, para pemilik Android sudah bisa menikmati program berfitur lengkap ini meskipun memang tidak sehebat Adobe Photoshop versi PC.
Photoshop Express: Aplikasi Photoshop Untuk Android
Photoshop Express (Aplikasi Photoshop Android) |
Photoshop Express untuk Android ini resmi dirilis pada tanggal 24 Januari 2014 dan sudah bisa diunduh di GooglePlay Store secara gratis. Program pengolah foto ini dibuat dengan menyesuaikan platform OS terbaru, yaitu KitKat 4.4. Seperti halnya fitur unggulan Adobe Photoshop versi PC, beberapa fitur unggulan yang terdapat pada Photoshop Express ini antara lain: Snap, edit, Share, Smile Photomagic. Untuk menyesuaikan platform Android, cara penggunaan Photoshop Express ini dibuat dengan fitur touch screen pada bagian-bagian foto yang ingin diperbaiki.
Selain fitur-fitur diatas. beberapa fitur standar yang terdapat pada Adobe Photoshop seperti crop, rotate, flip, remove red eye, tetap disuguhkan pada Photoshop versi smartphone ini. Sedangkan untuk ragam efek filters juga tersedia pada Photoshop Express. Tak kurang dari 20 macam efek foto siap digunakan untuk mempercantik foto jepretan anda. Tak hanya itu, tools untuk memainkan pewarnaan seperti: slide controls color, setelan kontras dan exposure, setelan tingkat bayangan, temperature, vibrance, dan highlight ikut dihadirkan dalam Photoshop Express. Anda juga bisa mengupload foto hasil editan anda pada album khusus secara online yang bisa diakses oleh orang lain. Namun untuk mengakses fitur ini perlu biaya tambahan sebesar $5,99 / bulan.
Dengan berbagai kelengkapan fitur yang terdapat dalam Photoshop Express, rasanya tak berlebihan jika program ini akan menjadi salah satu software pengolah foto terbaik di Android ke depannya. Hingga artikel ini ditulis, aplikasi Photoshop Express ini sudah diunduh sebanyak puluhan juta kali. Tentu saja jumlah tersebut akan terus bertambah mengingat aplikasi ini ditawarkan secara gratis.
Demikianlah informasi mengenai Photoshop Express: Aplikasi Photoshop Untuk Android. Semoga bermanfaat :-)
artikel terselubung2014 lainnya mengenai:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar