Minggu, 25 Agustus 2013

Suplemen Kesehatan & Tips Memilih Suplemen

Suplemen Kesehatan
Saat ini, banyak sekali tersedia suplemen kesehatan di pasaran. Banyak produsen suplemen yang berlomba-lomba memasarkan produk mereka dengan berbagai khasiat dan kandungan nutrisi yang berbeda. Tentunya rata-rata suplemen kesehatan tidaklah murah.

Tentu saja, sebagai konsumen kita harus bijak memilih jenis suplemen yang benar-benar diperlukan oleh kita agar uang yang dikeluarkan tidak mubazir.

Suplemen Kesehatan & Pengertiannya

Banyak yang menyebutkan bahwa suplemen kesehatan berfungsi untuk menggantikan nutrisi makanan pokok sehari-hari. Hal yang perlu diingat pertama kali adalah bahwa asupan pada suplemen tetaplah tidak dapat menggantikan secara keseluruhan asupan nutrisi pokok yang kita makan dari makanan sehari-hari. Beberapa nutrisi yang tak tergantikan kebanyakan berasal dari buah dan sayuran.

Terdapat 3 hal yang menyebabkan makanan pokok menjadi tak tergantikan, antara lain:

Variasi Gizi
Asupan gizi yang didapat dari makanan pokok mengandung nutrisi yang lebih kompleks dan bervariatif. Misalnya, pada jeruk. Buah yang terkenal akan kandungan vitamin C ini sebenarnya juga mengandung nutrisi lain seperti: beta caroten, kalsium, dsb. Sementara pada Vitamin C produk suplemen kesehatan hanya mengandung vitamin C dengan dosis tertentu dan umumnya mengandung 1 jenis vitamin saja.

Mengandung Serat
Makanan serat yang terdapat pada buah, sayur dan kacang-kacangan mengandung serat alami yang baik untu tubuh. Hal ini tidak dapat dipenuhi oleh kebutuhan suplemen kesehatan semata.
Pelindung Organ Tubuh
Pada nutrisi alami yang terdapat pada buah dan sayuran yang belum diproses secara klinis, mengandung zat alami fitokimia yang dapat mencegah dan melawan sel kanker, jantung, diabetes dan hipertensi. Selain itu, buah dan sayuran alami juga mengandung zat antioksidan yang berperan untuk melawan penuaan, melindungi kerusakan sel dan jaringan.

Suplemen Kesehatan & Tips Memilih Suplemen

Pengaruh suplemen kesehatan memang tidak segera terlihat dalam waktu singkat. Diperlukan konsumsi secara rutin hingga beberapa lama yang tentunya secara langsung maupun tak langsung juga membuat anda harus menyediakan dana tersendiri untuk membeli suplemen kesehatan tersebut.

Agar tidak sia-sia, dibawah ini terdapat beberapa hal yang harus anda perhatikan sebelum membeli dan memilih suplemen, antara lain:

Kandungan Nutrisi - Pastikan agar memeriksa label kemasan sebelum membeli suplemen. Yang penting diketahui adalah kandungan nutrisi pada suplemen tersebut, apakah mengandung nutrisi yang benar-benar anda perlukan saat ini. Misalnya, jika anda ingin membentuk otot, maka nutrisi yang diperlukan adalah protein. Jika ingin menjaga kondisi tubuh, maka yang dibutuhkan adalah vitamin C, omega-3. Jika untuk kesehatan kulit, maka yang diperlukan adalah vitamin E, dan masih banyak lagi jenis vitamin pada suplemen makanan.

Atur Dosis Anda - Bila anda baru pertama kali memulai mengkonsumsi suplemen kesehatan yang belum pernah anda konsumsi, cobalah untuk mengkonsumsi suplemen dengan dosis yang lebih rendah terlebih dahulu untuk membiarkan tubuh beradaptasi terlebih dahulu dengan suplemen yang dikonsumsi.

Waspadai Suplemen Dosis Tinggi - Banyak sekali suplemen yang menawarkan vitamin dengan dosis tinggi. Padahal hal tersebut tidak selalu efektif untuk tubuh. Misalnya pada dosis vitamin C untuk orang dewasa yang dianjurkan adalah sebesar 65-90 mg/hari dengan batas maksimal adalah 2.000mg. Dengan mengkonsumsi vitamin C yang melebihi dosis justru dapat merusak lambung, pencernaan dan ginjal.

Perhatikan Tanggal Kadaluarsa - Setiap produk suplemen kesehatan memiliki tanggal kadaluarsa. Nutrisi pada vitamin akan hilang dengan sendirinya seiring dengan waktu penyimpanan. Selain itu, juga malah dapat membahayakan tubuh. Oleh karena itu, periksalah terlebih dahul tanggal kadaluarsa pada suplemen kesehatan yang ingin anda beli.

Demikianlah informasi mengenai Suplemen Kesehatan & Tips Memilih Suplemen. Semoga bermanfaat :-)

Untuk informasi lainnya secara lengkap dapat membaca artikel pengetahun, pengertian dan cara kerja suplemen kesehatan




Tidak ada komentar:

Posting Komentar